-->

Sunday, February 14, 2016

Lucu tapi Buat Terharu, Mantan Suami Hadiri Pernikahan Mantan Istri



Pernah heboh cerita seorang mantan pacar hadiri pernikahan mantan kekasihnya di Makasar? Ya, itu cerita dari Risna gadis muda yang menangis hadiri pernikahan mantan pacarnya.

Dalam video yang terekam tampak Risna tidak bisa menahan tangis karena mantan pacar yang isunya tersebar hubungan mereka tidak direstui orang tua Risna. Ia pun harus rela melihat belahan hatinya menikah dengan orang lain.

Video Risna itu pun secara viral menyebar di dunia maya, dan bahkan sering diputar di medsos dan beberapa stasiun televisi nasional.

Nah, sekarang ada lagi kejadian yang sama, hanya saja kali ini ceritanya yang dianggap sama ialah, kejadian seorang mantan suami yang menangis menghadiri pernikahan mantan isterinya.

Tidak diketahui berasal dari daerah mana di Indonesia, hanya saja yang menjadi pembicaraan, lelaki yang naik pelaminan menyalami pasangan pengantin ini menangis haru melihat kebahagiaan mereka.

Tetapi tangis yang dikeluarkan lelaki itu, sedikit agak berlebihan bagi orang-orang yang melihatnya.

Santer kabar, selain sedih melihat mantan istri yang sudah bahagia menikah dengan lelaki lain, lelaki ini pun sedih karena terbawa suasana akan lagu yang didendangkan pengantin laki-laki.

Lagu dangdut berjudul 'Sholeha' dinyanyikan oleh pengantin lelaki, dan secara langsung mic yang dipegang pengantin lelaki direbut lelaki itu dan ikut menyanyikan lagu tersebut.

Memang tampak sedih, karena beberapa tamu undangan dan orang tua dari kedua pengantin turut ikut menangis yang terekam dalam video.

Penasaran seperti apa kejadiannya, dapat dilihat melalui link video di atas.

Sumber : youtube dan facebook

Previous
Next Post »