-->

Sunday, March 13, 2016

Alay Level Baru, Tulisan Cewek Ini Bikin Mata Keram

Alay Level Baru, Tulisan Cewek Ini Bikin Mata Keram

Akun Facebook cewek yang satu ini sedang ramai dibicarakan publik dunia maya (netizen). Entah asli atau fiktif, tulisan cewek ini terkenal berkat unggahan akun parodi Liputan9.

Liputan9 menjuluki unggahannya dengan sebutan “Level Baru Bahasa Alay.” Foto itu memperlihatkan gambar tangkapan layar (screenshot) status akun bernama Cewe’x Kuburan AkanCellalu Muve’on.

Akun ini menuliskan status dengan bahasa yang barangkali hanya dia sendiri yang tau. Dalam pembukaan kalimat saja dia menulis kalimat dengan jejeran huruf yang sangat panjang.

Unggahan ini tentu menarik perhatian netizen lain. Sejumlah akun Twitter mencoba menerjemahkan apa yang dikatakan cewek yang satu ini. Hasilnya cukup ironis. Tulisan yang terlihat panjang itu ternyata adalah ungkapan rindu dari wanita yang dalam gambar profil itu mengenakan baju berwarna ungu.

“Rindu aku sangat rindu kamu. Terasa saja kau masih didekatku. Sendiri,” tulis wanita itu yang lantas ditimpali dengan ekspresi “cry sekebon,” oleh akun @Kinoot.

Reaksi netizen tak kalah kocak. “Sirahku ujug2 mumet,” kata @DewiLhee. “@Liputan9 mata keram,” timpal @DandyDPrakoso.

Tak aneh jika wanita ini disebut-sebut telah membawa alay ke level yang lebih tinggi. Selama ini tulisan alay di media sosial memang dikenal sering membuat netizen mengernyitkan dahi.

Alay adalah istilah dalam bahasa pergaulan untuk menyebut orang dengan kondisi kejiwaan yang masih labil. Ciri khusus alay adalah tulisan yang dibuat sering mengkombinasikan antara huruf besar kecil dan angka pada satu kata.

“Muncul penyatuan angka, huruf dan simbol pada nama,”demikian diterangkan Kamusslang menjelaskan tentang gejala orang alay.

Pada level biasa, tulisan alay masih bisa dipahami. Kamusslang memberi contoh kalimat “halo jadi HalL0eCh, dia jadi DhieEyacH, aku jadi AgcKo33ch.. dll.”

Namun untuk kasus Cewe’x Kuburan AkanCellalu Muve’on barangkali sudah berbeda. Tulisan cewek ini hampir tak bisa dibaca.

Previous
Next Post »